cara merawat komputer dengan baik

Computer MaintenanceSepuluh tips perawatan yang dapat Anda gunakan sehari hari agar komputer selalu berjalan dengan baik.
  • Jangan mematikan komputer secara paksa dengan menekan tombol power, tunggulah sampai Windows benar-benar telah mati ter-shut down dengan sempurna.
Satu pengecualian adalah ketika komputer Anda crash dan terkunci (sering disebut juga dengan ‘hang’) dimana lampu indicator harddisk tidak berkedip yang menunjukkan bahwa harddisk sudah tidak bekerja. Dalam situasi ini, menekan tombol power off adalah satu-satunya cara. Cara seperti ini dapat mengakibatkan hilangnya data atau file Windows, lakukan cara ini bila benar-benar situasi harus membuat anda menekan tombol tersebut.
  • Gunakan UPS (uninteruptable power supply) untuk menjaga komputer dari crash selama listrik padam. UPS juga melindungi komputer dari turun naiknya tegangan. UPS yang dilengkapi dengan fitur “surge protector” akan melindungi komputer dari hampir semua jenis ganggunan pada tegangan listrik.
  • Backup, backup dan backup data. Gunakan dua drive yang terpisah secara fisik (bukan hanya berbeda partisi dalam drive fisik yang sama) seperti hard drive eksternal, Zip disk, CD-RW dll
  • Jalankan Scandisk dan Defragmentasi setidaknya sebulan sekali. Hal ini akan menjaga hard drive agar tetap baik dan mencegah crash.
  • Jangan cabut perangkat atau peripheral dari komputer ketika sedang menyala. Mencabut ketika komputer sedang menyala dapat mengakibatkan hubungan singkat pada soket konektor atau motherboard. Satu-satunya pengecualian adalah jika anda menggunakan peripheral “hot pluggable”
  • Sisakan setidaknya 300MB pada drive C: untuk digunakan oleh Windows. Jika menggunakan Windows XP atau Vista maka sediakan space kosong di drive C: sekitar 400-600 MB. Hapus program aplikasi yang tidak diperlukan dengan menggunakan ADD/Remove pada panel control Windows untuk mengurangi pemakaian space. Program aplikasi seperti CCleaner juga dapat dipakai untuk menghapus file temporary, registry yang tidak terpakai secara aman.
  • Periksa dan kurangi program aplikasi yang di load secara otomatis saat start-up Windows. Program aplikasi seperti ini menggunakan memory dan Windows Resources. Program seperti ini biasanya juga akan terlihat pada Windows System Tray (di bagian kiri bawah layar). Konfigurasikan agar program tidak dimuat dalam daftar start-up Windows, untuk program lain yang berjalan pada mode Background dapat dilihat dengan menekan tombol Ctrl + Alt + Delete secara bersamaan. Untuk me-non-aktifkan program tersebut Anda dapat menggunakan utility seperti SysInternals AutoRun.
  • Gunakan dan lakukan pemeriksaan komputer dengan program antivirus secara teratur. Perlindungan terbaik adalah pemantauan real-time dari program antivirus. Berikutnya adalah gunakan virus checker online seperti Housecall disediakan oleh Trend Micro.
  • Program firewall juga penting untuk membatasi akses dari dunia luar menuju ke sistem anda. Beberapa firewall juga dilengkapi dengan fitur alarm yang akan memberitahukan kepada anda bila ada aktivitas mencurigakan pada sistem yang Anda gunakan.
Ketika anda membeli peripheral atau perangkat lunak baru biasanya Anda juga mendapatkan CD berisi driver dan program aplikasi untuk menunjang dan dibutuhkan dalam penggunakan perangkat baru tersebut. Jika karena satu dan lain hal Anda harus menginstall ulang Windows, maka Anda akan membutuhkan driver dan aplikasi tadi. Oleh karena itu simpan baik-baik CD instalasi ditempat yang aman dan mudah diingat. Anda tidak akan pernah tau, kapan Anda akan membutuhkannya. Cara lain yang dapat digunakan adalah dengan menyatukan dan meng-copy semua file instalasi & driver kedalam media lain seperti USB Flash drive atau Harddisk external yang anda simpan secara khusus untuk keperluan instalasi ulang
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

macam-macam program edit video

Macam macam software editing video



Ada banyak program gratis software video editing yang tersedia untuk di-download disini, Berikut adalah 5 Software Video Editing Gratis Terbaik yang saya temukan:

Microsoft Movie Maker

Software ini secara otomatis sudah terinstal di komputer yang menjalankan Windows XP, Movie Maker memiliki fitur drag dan drop untuk membuat membuat dan mengedit film Anda lebih mudah. Microsoft memiliki banyak add-ons untuk perangkat lunak ini, dan upgrade yang juga tersedia melalui website. Ini adalah salah satu yang terbaik program gratis software video editing yang tersedia.


Apple iMovie

Apple iMovie Sebanding dengan Windows Movie Maker, tapi Apple iMovie digunakan pada sistem operasi MAC. Apple iMovie memiliki banyak fitur canggih dan add-on. Sayangnya, perangkat lunak ini hanya gratis jika Anda membeli sebuah sistem MAC baru.




Avid FreeDV

Avid FreeDV tersedia untuk Windows dan sistem operasi MAC, dan termasuk video dan audio dengan dasar kemampuan mengedit dengan baik, serta sampai dengan dua aliran real-time efek. Secara keseluruhan, program editing video agak sulit digunakan, tapi sangat bagus sekali hasilnya Anda mampu menguasinya.




Wax

program perangkat lunak free video editing dengan tingkat kinerja yang tinggi dan fleksibel. Dan Wax ini dapat digunakan sebagai aplikasi yang berdiri sendiri, atau sebagai sebuah plug-in untuk editor video lainnya. Software ini juga fitur video dan audio yang tak terbatas trek dengan top-down compositing.






Zwei-Stein

Zwei-Stein software video editing gratis ini berfitur lengkap, menawarkan banyak efek yang berbeda. Dapat mengedit hingga 256 video, audio, dan gambar klip. Ada sampai dengan 64 efek, yang dapat dirantai serial. Program menarik yang layak dicoba
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

macam macam antivirus

Antivirus adalah sebuah jenis perangkat lunak yang digunakan untuk mendeteksi dan menghapus virus komputer dari sistem komputer. Disebut juga Virus Protection Software. Aplikasi ini dapat menentukan apakah sebuah sistem komputer telah terinfeksi dengan sebuah virus atau tidak. Umumnya, perangkat lunak ini berjalan di latar belakang (background) dan melakukan pemindaian terhadap semua berkas yang diakses (dibuka, dimodifikasi, atau ketika disimpan). Sebagian besar antivirus bekerja dengan beberapa metode seperti di bawah ini:

  • Pendeteksian dengan menggunakan basis data virus signature (virus signature database): Cara kerja antivirus ini merupakan pendekatan yang banyak digunakan oleh antivirus tradisional, yang mencari tanda-tanda dari keberadaan dari virus dengan menggunakan sebagian kecil dari kode virus yang telah dianalisis oleh vendor antivirus, dan telah dikatalogisasi sesuai dengan jenisnya, ukurannya, daya hancurnya dan beberapa kategori lainnya. Cara ini terbilang cepat dan dapat diandalkan untuk mendeteksi virus-virus yang telah dianalisis oleh vendor antivirus, tapi tidak dapat mendeteksi virus yang baru hingga basis data virus signature yang baru diinstalasikan ke dalam sistem. Basis data virus signature ini dapat diperoleh dari vendor antivirus dan umumnya dapat diperoleh secara gratis melalui download atau melalui berlangganan (subscription).
  • Pendeteksian dengan melihat cara bagaimana virus bekerja: Cara kerja antivirus seperti ini merupakan pendekatan yang baru yang dipinjam dari teknologi yang diterapkan dalam Intrusion Detection System (IDS). Cara ini sering disebut juga sebagai Behavior-blocking detection. Cara ini menggunakan policy (kebijakan) yang harus diterapkan untuk mendeteksi keberadaan sebuah virus. Jika ada kelakuan perangkat lunak yang “tidak wajar” menurut policy yang diterapkan, seperti halnya perangkat lunak yang mencoba untuk mengakses address book untuk mengirimkan e-mail secara massal terhadap daftar e-mail yang berada di dalam address book tersebut (cara ini sering digunakan oleh virus untuk menularkan virus melalui e-mail), maka antivirus akan menghentikan proses yang dilakukan oleh perangkat lunak tersebut. Antivirus juga dapat mengisolasi kode-kode yang dicurigai sebagai virus hingga administrator menentukan apa yang akan dilakukan selanjutnya. Keuntungan dari cara ini adalah antivirus dapat mendeteksi adanya virus-virus baru yang belum dikenali oleh basis data virus signature. Kekurangannya, jelas karena antivirus memantau cara kerja perangkat lunak secara keseluruhan (bukan memantau berkas), maka seringnya antivirus membuat alarm palsu atau “False Alarm” (jika konfigurasi antivirus terlalu “keras”), atau bahkan mengizinkan virus untuk berkembangbiak di dalam sistem (jika konfigurasi antivirus terlalu “lunak”), terjadi false positive. Beberapa produsen menyebut teknik ini sebagai heuristic scanning.
Antivirus yang menggunakan behavior-blocking detection ini masih sedikit jumlahnya, tapi di masa yang akan datang, kemungkinan besar semua antivirus akan menggunakan cara ini. Beberapa antivirus juga menggunakan dua metode di atas secara sekaligus.
Tabel berikut berisi beberapa antivirus yang beredar di pasaran
ProdukSitus Web
eSafehttp://www.aks.com
Avasthttp://www.asw.cz
Anyware AntiVirushttp://www.helpvirus.com
Ansavhttp://www.ansav.com/
AVG Anti-Virus http://www.grisoft.com
Quick Heal http://www.quickheal.com
Vexira Antivirus http://www.centralcommand.com
Command AntiVirus http://www.authentium.com/command/index.html
eTrust http://www.ca.com/virusinfo/
waVe Antivirus http://www.cyber.com
SpIDer Guard http://www.dials.ru
NOD32 http://www.nod32.com
F-Prot Antivirus http://www.f-prot.com
F-Secure Anti-virus http://www.fsecure.com
RAV AntiVirus http://www.rav.ro
AntiVir dan AntiVir Personal Edition http://www.antivir.de
ViRobot, DataMedic, Live-Call http://www.hauri.co.kr
WinProof dan ExcelProof http://www.hiwire.com.sg
Die Klinik http://www.ikarus-software.at
Kaspersky Anti-Virus (AVP) http://www.kaspersky.com
VirusBUSTER II http://www.leprechaun.com.au
email scanning services http://www.messagelabs.com/viruseye/
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

Microsoft PowerPoint

Microsoft PowerPoint atau Microsoft Office PowerPoint adalah sebuah program komputer untuk presentasi yang dikembangkan oleh Microsoft di dalam paket aplikasi kantoran mereka, Microsoft Office, selain Microsoft Word, Excel, Access dan beberapa program lainnya. PowerPoint berjalan di atas komputer PC berbasis sistem operasi Microsoft Windows dan juga Apple Macintosh yang menggunakan sistem operasi Apple Mac OS, meskipun pada awalnya aplikasi ini berjalan di atas sistem operasi Xenix. Aplikasi ini sangat banyak digunakan, apalagi oleh kalangan perkantoran dan pebisnis, para pendidik, siswa, dan trainer. Dimulai pada versi Microsoft Office System 2003, Microsoft mengganti nama dari sebelumnya Microsoft PowerPoint saja menjadi Microsoft Office PowerPoint. Versi terbaru dari PowerPoint adalah versi 12 (Microsoft Office PowerPoint 2007), yang tergabung ke dalam paket Microsoft Office System 2007.

Sejarah

Aplikasi Microsoft PowerPoint ini pertama kali dikembangkan oleh Bob Gaskins dan Dennis Austin sebagai Presenter untuk perusahaan bernama Forethought, Inc yang kemudian mereka ubah namanya menjadi PowerPoint.
Pada tahun 1987, PowerPoint versi 1.0 dirilis, dan komputer yang didukungnya adalah Apple Macintosh. PowerPoint kala itu masih menggunakan warna hitam/putih, yang mampu membuat halaman teks dan grafik untuk transparansi overhead projector (OHP). Setahun kemudian, versi baru dari PowerPoint muncul dengan dukungan warna, setelah Macintosh berwarna muncul ke pasaran.
Microsoft pun mengakuisisi Forethought, Inc dan tentu saja perangkat lunak PowerPoint dengan harga kira-kira 14 Juta dolar pada tanggal 31 Juli 1987. Pada tahun 1990, versi Microsoft Windows dari PowerPoint (versi 2.0) muncul ke pasaran, mengikuti jejak Microsoft Windows 3.0. Sejak tahun 1990, PowerPoint telah menjadi bagian standar yang tidak terpisahkan dalam paket aplikasi kantoran Microsoft Office System (kecuali Basic Edition).
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

perangPerangkat lunak komputer dan fungsi masing-masing

Perangkat lunak komputer dan fungsi masing-masing

Perangkat lunak telah berkembang sedemikian pesat seiring dengan kemajuan teknologi. Saat ini telah beredar ribuan perangkat lunak baik yang berlisensi (shareware) maupun gratisan (freeware).Berdasarkan fungsinya perangkat lunak dapat dibedakan menjadi beberapa macam. Perhatikan bagan berikut :

1. Perangkat Lunak Pengolah Kata

1.1. Lotus Word pro
  • Lotus word pro adalah aplikasi pengolah kata yang dibuat oleh IBM (international bussines machine).
  • Kelebihan aplikasi ini adalah memiliki file yang dibuat di lotus word pro dapat dibuka dan diedit memakai Microsoft word.
  • Word pro memiliki fasilitas Helpful menu finder yang berfungsi membantu menemukan perintah-perintah yang sesuai perintah word dan word perfect.

1.2. Corel Wordperfect
  • Word perfect versi terbaru adalah word perfect office X 3 yang dapat dijalankan di windows XP, windows 200, dan windows 98.
  • Kelemahan aplikasi ini adalah membutuhkan spesifikasi perangkat keras yang lebih tinggi, yaitu minimal Pentium III dengan memori 128 MB.
  • Kelebihannya adalah harganya lebih murah disbanding MS.Word dan dapat membaca file yang dibuat di MS. Word.

1.3. Star office Writer
  • Aplikasi ini bersifat multiflatform, artinya dapat dijalankan diberbagai system operasi termasuk linux, solaris, unix, dan windows.
  • Kelebihan Star office writer adalah :
  • mampu mengkonversi file dari ms.word dan word perfect.
  • Harganya murah dan mudah memakainya
  • Mempunyai banyak contoh memo, faks, surat, resume, dan dokumen.

1.4. OpenOffice Writer
  • Aplikasi ini lisensinya gratis (freeware), jadi siapa saja dapat mendistribusikan lagi tanpa harus membeli lisensi. Kita dapat mengunduhnya di www.openoffice.org
  • Kelebihan aplikasi ini adalah :
    • Dapat dijalankan diberbagai system operasi (multiplatform) seperti Linux, Windows, Unix, Solaris dan Max OS.
    • Fitur yang dimiliki mirip dengan Microsoft word, sehingga memudahkan pemakaian bagi pengguna baru.
    • Data yang dibuat di aplikasi ini dapat dibuka dan diedit di Ms. Word dan sebaliknya data di Ms. Word dapat dibuka dan diedit di openoffice writer.
1.5. Microsoft Word
  • Ms. Word merupakan aplikasi pengolah kata yang di keluarkan oleh Microsoft corporation
  • Ms word biasanya telah terpaket dengan program lain dalam aplikasi Microsoft office.
  • Ms. Office tampil dalam banyak versi antara lain office 95, office 97, office 2000, office XP, dan office 2007.
  • Kelebihan ms word adalah :
    • Mudah digunakan (user friendly)
    • Fitur lengkap sesuai kebutuhan
    • Mampu membuat berbagai jenis dokumen antara lain surat, buku, publikasi dan gambar sederhana.
  • Kekurangannya adalah :
    • Satu software harus diinstal untuk satu computer dengan membayar lisensi yang mahal.
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

macam macam software


Kenali Macam-Macam Software Komputer Menurut Lisensinya Perangkat lunak (software) adalah sebuah aplikasi komputer yang dibuat oleh pembuat program (programmer) untuk dapat menjalankan perangkat keras komputer maupun mempermudah pekerjaan. Perangkat lunak sendiri adalah sebuah program yang berisi kumpulan perintah-perintah untuk dapat melakukan proses pengolahan data pada komputer. Perangkat lunak komputer berfungsi untuk mengidentifikasi program, menyiapkan aplikasi program sehingga tata kerja seluruh perangkat komputer terkontrol dan mengatur serta membuat pekerjaan lebih efisien.
Di antara Anda mungkin masih banyak yang mengetahui jika aplikasi atau perangkat lunak tersebut memiliki berbagai jenis lisensi atau ketentuan dalam penggunaanya, kali ini Paseban akan mencoba mengupasnya mengenai macam-macam software menurut lisensi berikut pengertiannya. Simak ulasannya berikut ini.
Freeware
Aplikasi jenis freeware adalah perangkat lunak yang didistribusikan tanpa menuntut biaya untuk penggunaannya atau dapat digunakan secara gratis. Aplikasi jenis ini dapat digunakan dalam jangka waktu yang tidak terbatas.
Kepemilikan aplikasi freeware menjadi hak milik oleh pengembangnya. Pengembang (developer) dapat mengubah masa depan dari rilis freeware menjadi produk dibayar jika pengembang tersebut menginginkannya. Aplikasi freeware biasanya didistribusikan tanpa kode sumbernya (source code). Hal ini dilakukan untuk mencegah segala macam modifikasi kode program oleh para penggunanya. Selain itu terdapat juga lisensi yang mana sebuah program bebas untuk didistribusikan serta mengijinkan software yang akandisalin tetapi tidak untuk dijual.
Crippleware
Beberapa perangkat lunak yang ditawarkan sebagai freeware, tetapi dengan fitur yang sangat terbatas atau ada beberapa fitur utama yang akan dihilangkan, aplikasi jenis ini biasa disebut sebagai crippleware. Untuk dapat menikmati seluruh fungsi utama maka para pengguna aplikasi jenis ini harus membayar lisensi dari perangkat lunak tersebut. Biasanya aplikasi jenis crippleware ini digunakan sebagai sarana untuk mempromosikan suatu perangkat lunak.
Donationware
Kadang-kadang, freeware didistribusikan kepada penggunanya dengan menyertakan peringatan atau permintaan untuk membuat sumbangan kepada para pengembang aplikasi tersebut atau kepada beberapa pihak ketiga seperti amal. Dalam kasus tersebut, aplikasi freeware ini disebut juga sebagai donationware yang bertujuan untuk memberikan dana kepada pembuat program.
Open Source
Open Source, istilah ini mungkin hampir mendekati pengertian perangkat lunak bebas (freeware) tetapi jenis aplikasi ini berbeda. Perbedaannya terletak pada sumber kode dariperangkat lunak open source yang tersedia untuk pengguna tetapi di bawah hak cipta, dan secara bebas diizinkan untuk mendistribusikan kembali perangkat lunak tersebut.
Konsep aplikasi open-source tergantung pada fakta bahwa pengguna dapat meninjau atau memodifikasi kode sumber pada aplikasi tersebut untuk dapat menghilangkan kesalahan program (bugs) yang mungkin terdapat di dalamnya. Ini tentu saja berbeda dengan aplikasi yang bersifat komersial atau berbayar. Para programmer yang ada di seluruh dunia akan membantu membaca dan memodifikasi kode sumber dengan menghilangkan bug yang mungkin ada. Dengan cara ini para programmer tersebut dapat membantu dalam menyediakan produk aplikasi maupun perangkat lunak yang lebih berguna dan bebas dari kesalahan ataupun error pada aplikasi dan untuk digunakan oleh para pengguna di seluruh dunia secara gratis.
Shareware
Shareware termasuk ke dalam macam-macam software di mana dalam penggunaannya terdapat sebuah demonstrasi, tetapi untuk digunakan dalam jangka waktu evaluasi tertentu. Katakanlah hanya dalam tempo 15-30 hari Anda dapat menggunakan aplikasi atau perangkat lunak tersebut, dan setelah periode evaluasi program tersebut berakhir maka pengguna tidak lagi dapat mengakses program tersebut. Untuk dapat menggunakan kembali aplikasi tersebut maka penyedia shareware mungkin mengharuskan Anda untuk membeli lisensi atau serial number, maupun product key-nya.
Adware
Adware, lebih dikenal sebagai perangkat lunak iklan, yaitu software yang secara otomatis akan membuat iklan. Sebagian besar iklan muncul dalam bentuk pop-up. Namun, seseorang dapat menonaktifkan iklan dengan membeli registration key. Aplikasi jenis ini bahkan bisa mengubah halaman Home pada browser Anda dan akan merubah pencarian default (search engine) dan juga akan menginstal toolbar pada browser. Seperti freeware, Adware juga tersedia bagi pengguna komputer tanpa biaya.
Spyware
Aplikasi jenis Spyware akan berjalan secara diam-diam (running in the background) pada sistem untuk menginstal perangkat lunak lain pada komputer Anda tanpa diketahui. Spyware mungkin berisi kode program yang mengirimkan informasi mengenai komputer penggunanya kepada pengembang atau ke beberapa lokasi lain setiap kali pengguna terhubung ke Internet. Hal ini dilakukan dalam rangka untuk menampilkan iklan di web browser (pop-up ads).
Nagware
Jenis program atau aplikasi ini adalah program yang secara rutin akan mengeluarkan peringatan kepada pengguna untuk membeli aplikasi atau produk sebelum masa percobaannya berakhir. Biasanya aplikasi jenis ini akan muncul di layar komputer pengguna sampai ia mengaktifkan aplikasi yang diinginkan atau menghentikannya sendiri. Meskipun Anda dapat menggunakan program ini secara bebas namun aplikasi jenis ini akan terus menampilkan peringatan tersebut hingga Anda membeli versi lengkapnya dengan cara membayar.
Malware
Aplikasi jenis ini biasanya disebut sebagai perangkat lunak berbahaya atau disebut malicious malware. Jenis aplikasi malware akan mengeksploitasi data komputer tanpa izin penggunanya. Seperti pada hard drive komputer, dapat membajak browser Anda dan juga dapat melacak situs website mana saja yang dikunjungi, ataupun juga dapatmenyebabkan kerusakanyang lebih parah lagi seperti virus. Selain itu, aplikasi ini dapat menyembunyikan dirinya dalam Windows dan akan menginstal ulang sendiri beberapa aplikasi dan bahkan ada beberapa komponen sistem yang dihilangkan atau dihapus sepenuhnya, sehingga aplikasi atau program jenis ini merupakan jenis aplikasi berbahaya yang paling sulit untuk dihapus atau dibersihkan. Virus trojan dan sebagainya semua itu dapat dianggap sebagai malware.
Scareware
Aplikasi ini dapat dikategorikan ke dalam jenis malware yang dirancang untuk mengelabui pengguna agar mengunduh dan membeli perangkat lunak berbahaya non-fungsional yang disebut sebagai aplikasi Scareware atau Rogue. Bagaimana cara kerjanya? Sederhana, aplikasi jenis ini akan memberikan pemberitahuan kepada Anda bahwa komputer yang sedang Anda pergunakan saat ini sudah terinfeksi oleh virus yang berpotensi membahayakan.
Setelah aplikasi tersebut Anda download dan instal, maka program akan menampilkan peringatan virus palsu dan memerintahkan Anda untuk membeli versi lengkap untuk menghapus infeksi virus (fiksi). Pada akhirnya, pengguna membeli perangkat lunak dan limbah susah payah uangnya. Singkatnya, Aplikasi jenis malware ini bertujuan untuk menakut-nakuti bahwa sistem yang sedang digunakan sudah terinfeksi oleh virus dan memicu ketakutan para pengguna komputer dan seperti itulah Scareware
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

android

android

Pengertian Android dan Fungsinya - Beberapa tahun belakangan ini istilah Android sering sekali kita dengar, baca maupun kita lihat. Pada umumnya istilah Android sering dikaitkan dengan Ponsel, smartphone dan tablet.
Penemu Android adalah Andy Rubin yang lahir pada tanggal 22 Juni 1946 di New Bedford, Amerika Serikat. Andy Rubin bersama-sama dengan Rich Miner, Nick Sears, dan Chris White mendirikan Android.inc dan apada Juli 2005 dibeli oleh Google.
Telepon pertama yang memakai sistem operasi Android adalah HTC Dream, yang dirilis pada 22 Oktober 2008. Pada penghujung tahun 2009 diperkirakan di dunia ini paling sedikit terdapat 18 jenis telepon seluler yang menggunakan Android Semenjak kehadirannya pada 9 Maret 2009, Android telah hadir dengan versi 1.1, yaitu sistem operasi yang sudah dilengkapi dengan pembaruan estetis pada apalikasinya, seperti jam alrm, voice search, pengiriman pesan dengan  Gmail, dan pemberitahuan  email.

Hingga tahun 2012, Android telah berkembang dengan pesat. Dalam kurun 3 tahun Android telah diproduksi dalam versi, dan versi terakhir yang diproduksi disebut sebagai Android versi 4.1 atau Android  Jelly Bean.


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS